24 Maret 2011

Faktor Penyebab Konflik Sosial


1. Pengertian Konflik Sosial
Konflik sosial : merupakan proses sosial yan terjadi pada individu atau kelompok. Masing-masing berusaha untuk memenuhi tujuannya dengan jalan menentang pihak lawan yang disertai ancaman atau kekerasan dan amarah.

2.Faktor penyebab terjadinya konflik sosial :
a. Adanya perbedaan pendapat, pandangan, pendirian dan perbedaan.
b. Adanya perbedaan budaya, kepribadian individu dengan individu lainnya sangat tergantung dari pola-pola kebudayaan dan kelompoknya, keadaan tersebut dapat menyebabkan pertentangan antar mereka.
c. Adanya perbedaan kepentingan, perbedaan kepentingan antar individu maupun kelompok merupakan salah satu sumber pertentangan.
d. Adanya perubahan sosial, perubahan sosial yang berlangsung sangat cepat.

3. Bentuk-bentuk khusus konflik :
- Konflik pribadi yaitu suatu pertentangan yang terjadi antara individu dengan individu lainnya. Misal seseorang yang meminjamkan uangnya kepada orang lain.
- Konflik politik : pertentangan yang terjadi disebabkan adanya suatu suatu keputusan politik baik di dalam suatu kelompok politik, sedangkan konflik politik exsternal yaitu pertentangan yang terjadi antar partai poltik.
- Konflik rasional yaitu pertentangan yang terjadi antara ras/suku yang lain. Missal konflik antara kaum kulit hitam dan kaum kulit putih di Amerika Serikat.
- Konflik kelompok agama, yaitu pertentangan yang terjadi disebabkan oleh suatu keyakinan, kepercayaan, dan ajaran agama. Konflik agama bisa terjadi dalam satu agama yang menganut keyakinan tertentu.

2 komentar: